Pada hari Sabtu, 01 April 2023, telah diadakan Seminar yang bertajuk “Tips dan Trick Membuat Pitch Deck untuk Menarik Investor di Bulan Ramadhan”. Acara yang diprakarsai dari LPPM Universitas pamulang ini diadakan secara daring dan dihadiri oleh sekitar 120 peserta yang terdiri dari mahasiswa dan para dosen dilingkungan civitas Universitas Pamulang

Seminar ini diadakan sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Ramadhan dengan tema Lecture Series yang diadakan oleh LPPM Universitas Pamulang. Tujuan dari Seminar ini adalah untuk memberikan pemahaman tentang bagaimana cara membuat pitch deck yang menarik perhatian investor, terutama di bulan Ramadhan yang seringkali menjadi momen penting bagi para pelaku bisnis untuk mengumpulkan dana dari investor.

Pembicara dalam seminar ini adalah Bapak Achmad Chaerul Muslim S.T., M.T, sebagai ketua bidang Bisnis dan Development dibawah naungan LPPM Universitas Pamulang dan sebagai Dosen Tetap Teknik Industri Universiatas Pamulang yang sudah mempunyai pengalaman bekerja dibidang startup Indonesia. Beliau memaparkan berbagai tips dan trik dalam membuat pitch deck yang menarik yang dimulai dengan membedah pitchdeck dari bukalapak.com yang dibuat tahun 2011 dan pitchdeck milik Air BnB pada tahun 2011

Selain itu, dalam seminar ini juga dibahas tentang aspek-aspek yang penting dalam pitch deck seperti analisis pasar, strategi bisnis, dan financial projections. Peserta juga diberikan kesempatan untuk bertanya langsung kepada pembicara mengenai hal-hal yang belum jelas atau perlu dijelaskan lebih lanjut.

Dalam sesi tanya jawab, banyak peserta yang mengajukan pertanyaan tentang bagaimana cara menentukan bisnis model yang tepat, bagaimana menghadapi investor yang skeptis, dan bagaimana menentukan nilai bisnis yang tepat. Bapak Achmad Chaerul Muslim atau sering dikenal dengan pak Chaerul dengan sabar dan jelas menjawab setiap pertanyaan dengan memberikan contoh kasus nyata yang pernah dialaminya.

Setelah acara selesai, para peserta menyatakan bahwa mereka mendapatkan banyak manfaat dari seminar ini dan merasa lebih siap dalam menghadapi investor. Beberapa peserta juga menyatakan keinginan untuk mengikuti seminar serupa di masa yang akan datang. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan agar para pelaku bisnis dan calon pengusaha semakin siap dalam menghadapi tantangan di dunia bisnis.