Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Pamulang kembali menyelenggarakan Coaching Clinic Proposal Penelitian dan Abdimas untuk Hibah Kemendikbud-Ristek pada hari Senin, 31 Januari 2022 melalui aplikasi Zoom. Peserta pada kegiatan ini dihadiri oleh 250 dosen dari Universitas Pamulang, Universitas Sutomo dan STIKES Widya Dharma Husada. Narasumber pada kegiatan ini adalah Prof. Dr. Sc. Agr. Ir. Didik Sulistiyanto, beliau merupakan Reviewer Nasional juga guru besar Universitas Jember dan Dr. Ir.  Eko Nurmianto, M.Eng. Sc  beliau merupakan dosen Institut teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya. Acara dibuka oleh Rektor Universitas Pamulang Dr. E. Nurzaman, AM, M.M., M.Si.  kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh LPPM Universitas Pamulang dalam upaya meningkatkan kualitas maupun kuantitas proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang lolos hibah Kemendikbudristek yang diperuntukan untuk dosen dilingkungan Yayasan Sasmita Jaya.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan penilaian dan mengevaluasi proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang telah dibuat oleh para dosen Universitas Pamulang yang akan diajukan untuk Hibah Kemendikbud-ristek tahun 2022 ini. Semoga dengan diadakan kegiatan ini para dosen peneliti Universitas Pamulang dapat lebih termotivasi dalam pengajuan proposal Hibah Kemendikbud-ristek.