Ramadhan adalah bulan berbagi, menjalin persaudaraan, meningkatkan silaturahmi antar sesama. Hal inilah yang menjadi inisiatif Kaprodi dan Hima Administrasi Perkantoran, untuk membuat kegiatan buka puasa bersama dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) kepada anak-anak yatim dan dhuafa di Yayasan Tunas Insan Mulia yang beralamat di Jl. Jambu Rt02/05 No. 81 Sawangan Depok. Acara yang digelar pada hari Sabtu, 26 Mei 2018, berjalan dengan tertib dan lancar.
Dalam sambutanya, Kaprodi Administrasi Perkantoran, Dr. Dewi Anggraeni, MH, mengatakan, kegiatan ini merupakan hal yang amat positif dan terus digalakkan. Apalagi, jika kegiatan ini diselenggarakan dibulan Ramadhan, bulan penuh berkah. “Atas kerjasama antara kaprodi dan rekan-rekan himpunan mahasiswa (HIMA) administrasi perkantoran, alhamdulillah kegiatan ini bisa terselenggara dengan baik dan lancar. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa dilaksanakan di Ramadhan berikutnya dan bisa lebih baik lagi ke depannya,” tutur Kaprodi di tengah sambutannya di depan para dosen, pengurus yayasan, mahasiswa dan anak-anak yatim serta dhuafa.
Menurut Dewi, kegiatan semacam ini perlu dicanangkan dan diprogramkan. Sehingga kegiatan ini bisa menimbulkan rasa kebersamaan, rasa kepedulian dan meningkatkan silaturahmi. “Momen seperti ini jarang kita dapati, sebab ini moment spesial, moment bulan Ramadhan, momen dimana kita semua bisa kumpul bersama, antara dosen, HIMA, pengurus Yayasan, dan anak-anak yatim serta dhuafa. Saya berharap, kegiatan ini bisa menumbuhkan semangat berbagi, semangat kebersamaan, dan saling peduli antar sesama dan saling menjalin persaudaraan,” ungkap Kaprodi D-III Program Studi Adm. Perkantoran ini dengan penuh semangat.
Rasa bahagia dan senang juga terpancar dari wajah ketua Yayasan Tunas Insan Mulia, Ust. Drs. Marcelly Irawan. “Kami sangat bahagia dan bersyukur, karena kedatangan para mahasiswa yang amat peduli dengan anak-anak yatim dan dhuafa,” ungkapnya ditengah sambutan. “Terlebih dibulan yang baik ini, moment yang tepat untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan,” tambahnya lagi.
Sebelum acara Bukber, HIMA Adm. Perkantoran menyelenggarakan kegiatan PKM dengan judul “Pengenalan bahasa Inggris dasar untuk anak-anak yatim dan dhuafa”. “Belajar bahasa Inggris itu mudah, asal sering latihan dan praktek. Jika sudah tahu beberapa kata, kemudian dirangkai menjadi kalimat, dan dipraktekan dalam kegiatan sehari-hari, kalian pasti kita akan bisa,” celoteh Nurfika, mahasiswi Adm. Perkantoran semester 4, yang menjadi narasumber dalam PKM ini.
Hal senada juga disampaikan oleh Pembina HIMA, Desilia Dewi, MM. “Kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi, memupuk persaudaraan, dan kebersamaan. Dampak kegiatan positif ini bukan saja dirasakan antar mahasiswa Adm. Perkantoran, tetapi untuk kita semua. Bersyukur kami bisa berbagi kebahagiaan dan kebersamaan di Yayasan ini. Semoga kedepanya, kami bisa menyelenggarakan di tempat-tempat lain, dan bisa lebih baik lagi” ungkapnya dengan penuh senyuman.
“Kegiatan ini begitu variatif. Tidak hanya bukber dan PKM saja, namun diselingi tanya jawab, Games, serta kultum. Semua dilaksanakan oleh HIMA Adm. Perkantoran. Jadi semua aktif berkontribusi dan ini akan menjadi pengalaman yang mengesankan bagi mahasiswa dan anak-anak yatim serta dhuafa,” tutur Desi penuh bahagia.
Sumber : sekretari.unpam.ac.id